Sunday, 6 September 2015

Koneksi Internet Modem DSL Pada Linux

Apa itu Koneksi Internet Modem DSL?Koneksi Internet Modem DSL atau Modem ADSL adalah perangkat yang digunakan untuk menghubungkan koneksi internet komputer ke saluran telepon dan mobile broadband melalui perangkat Router(Modem ADSL) dengan kabel, untuk menggunakan layanan internet ADSL ini.Layaknya jenis modem lainnya, modem ADSL merupakan transceiver.Disebut juga dengan DSL Transceiver atau ATU-R.

Beberapa modem ADSL juga mengelola dan membagi koneksi internet dari layanan ADSL dengan beberapa komputer dengan kabel dan WiFi. Dalam hal ini, modem ADSL berfungsi sebagai DSL router atau residential gateway. Blok di dalam DSL router ada yang bertugas dalam proses framing, sementara blok lainnya melakukan Asynchronous Transfer Mode Segmentation and Reassembly, IEEE 802.1D bridging dan atau IP routing. Antarmuka yang umum dijumpai pada ADSL modem adalah Ethernet dan USB. Meskipun modem ADSL bekerja dalam modus bridge dan tidak membutuhkan IP address publik, modem ADSL tetap disertai IP address untuk fungsi managemen seperti alamat IP 192.168.1.1.

Sebuah modem ADSL memodulasi nada-nada frekuensi tinggi untuk proses transmisi ke sebuah DSLAM (Digital Subscriber Line Access Multiplexer) dan menerima serta mendemodulasinya dari DSLAM, dalam melayani sambungan komputer. Cara kerja ini mirip dengan modem Voiceband konvensional namun dengan sedikit perbedaan.









Kebanyakan modem ADSL berada di luar komputer atau eksternal dan dihubungkan melalui kabel jaringan Ethernet, atau melalui kabel USB, dimana pada modem konvensional biasanya berada di dalam komputer itu sendiri. Modem ADSL internal dengan antarmuka PCI (Peripheral Component Inteconnect) juga ada namun jarang ditemui.

Modem ADSL menggunakan frekuensi modulasi dari 25 kHz hingga di atas 1 MHz agar tidak mengganggu saluran suara pada spektrum 0-4 kHz. Pada modem konvensional atau modem voiceband menggunakan frekuensi yang sama dengan saluran data yaitu 0-4 kHz. Sehingga pada saat modem konvensional digunakan, saluran telepon tidak dapat dipakai untuk panggilan atau menerima panggilan.

Modem ADSL mempunyai kecepatan yang bervariasi dari ratusan kilobit per detik hingga beberapa megabit per detik. Sedangkan modem konvensional terbatas pada kisaran 50-56 kilobit per detik (kb/s).Modem ADSL hanya dapat dihubungkan dengan line DSLAM yang telah dipasangkan kepadanya, sedangkan modem konvensional dapat dihubungkan secara langsung di seluruh dunia.Modem ADSL seringkali hanya didesain untuk protokol tertentu dan tidak dapat bekerja pada line yang berbeda meski masih dalam satu perusahaan penyedia.

Beberapa hal ini hanya menarik bagi sedikit konsumen, kecuali kecepatan yang tinggi yang ditawarkan modem ADSL dan kemampuan untuk digunakannya telepon dan modem secara simultan. Penggunaan line telepon secara simultan ini membutuhkan suatu alat yang disebut dengan Splitter atau A/DSL Splitter yang berfungsi memisahkan kanal voice dengan kanal data pada spektrum frekuensi yang berbeda.

Selain memberikan koneksi ke layanan ADSL, beberapa modem juga mempunyai fungsi tambahan lain seperti:

  •     Dukungan pada ADSL2 atau ADSL2+
  •     Fungsi sebagai Router termasuk di dalamnya NAT (Network Address   Translation) untuk membagi koneksi satu buah IP address (IPv4).
  •     Sebagai Wireless Access Point 802.11b, 802.11g atau 802.11n.
  •     Fungsi switch yang terintegrasi.
  •     Layanan Virtual Private Network.
  •     Dynamic Host Configuration Protocol (DHCP) server.
  •     Dynamic DNS (Domain Name System) clients.
  •     Layanan Voice over IP termasuk Quality of Service untuk menjamin kualitas data pada aplikasi voice.
Kebanyakan modem ADSL mempunyai program yang tertanam atau yang disebut dengan firmware sendiri-sendiri. Firmware ini dapat diupgrade untuk tambahan kemampuan atau perbaikan terhadap kesalahan kecil seperti bug. Hal ini dapat dilakukan melalui jaringan atau melalui antarmuka komunikasi serial. Firmware alternatif seperti OpenWrt dapat juga dipasang pada banyak modem dan menambahkan beberapa fungsionalitas yang tidak dapat pada firmware asli. Misalnya VPN, QoS, IPv6 native and tunneling, menaikkan daya pada WAP, DNS dan fungsi-fungsi lain yang disediakan pada lingkungan Linux.


Saat ini, modem ADSL banyak digunakan untuk keperluan Internet melalui jaringan telepon (PSTN). Penggunaan modem ADSL tidak serepot menggunakan ISP berbasis radio yang menjamur saat ini, karena tidak perlu membangun tower yang tinggi. Cukup mengandalkan jaringan telpon PSTN yang sudah terpasang.Biasanya, modem ADSL yang ada saat ini sekaligus berfungsi sebagai router untuk jaringan.Anda cukup menyambungkan kabel LAN RJ-45 dari modem ADSL ke LAN Card pada komputer, maka komputer (linux Blankon 7) akan langsung melakukan koneksi terhadap modem tersebut. Tidak akan lama, koneksi akan terjalin dan Anda bisa mulai berinternet ria.

Jika koneksi gagal anda perlu meyetel sambungan secara manual.Dan di bawah ini langkah langkahnya :

Langkah Pertama adalah anda klik ikon dua komputer cari menu sambungan VPN dan klik menata VPN

Langkah kedua setelah terbuka jendela sambungan Jaringan anda kli tombol Tambah

Langkah ketiga akan terbuka jendela pilihan koneksi klik pada kolom yang ada tanda panah ke bawah pilih DSl lalu klik buat.

Langkah keempat setelah terbuka jendela menyunting Sambungan DSL dan ada pada tab DSL isikan username ,Layanan,dan Pasword .
Contohnya :
Username : speedy /(user layanan internet anda)
Layanan    : Standard AP Mode / 3G/4G Router Mode (Default) / PPPoE/PPPoA
( jenis layanan internet pesawat telepon anda)
Password  : speedy /(password layanan internet anda)

langkah ke lima pada tab ethernet pada kolom alamat MAC biarkan kosong atau klik lalu klik alamat yang tersedia yang lainnya biarkan default.

Langkah ke enam pada tab pengaturan PPPP biarkan default

Langkah ke tujuh pada tab tatanan IPv4 pilih metode otomatis PPPoE lalu klik simpan dan tutup jendela sambungan jaringan


Anda bisa mengeceknya pada terminal dengan perintah "sudo ifconfig" tanpa tanda kutip pada Linux Ubuntu bila sudah terbuka akan ada notifikasi 'inet addr' seperti pada gambar di bawah pada kolom biru,lalu tutup terminal.



Langkah kedelapan anda klik lagi ikon dua buah komputer di sana akan tersedia Jaringan DSL lalu klik dan akan tersambung akan menikmati layanan internet anda.

Demikian tadi sedikit penjelasan tentang Modem DSL beserta cara penyetelan.
Semoga anda dapat memahaminya dan bermanfaat bagi semuanya.

Source :
http://www.wikihow.com
https://id.wikipedia.org

Share this

Tag : , , , , , ,

0 Comment to "Koneksi Internet Modem DSL Pada Linux"

Post a Comment